Pesona Karimunjawa bagian 2 (sambungan dari:
Pesona Pulau Karimunjawa Bagian 1), Anda juga dapat bermain dengan hiu di kolam penangkaran, dengan catatan, para pengunjung yang bermain di kolam ini selalu mentaati peraturan yang berlaku dan berada di bawah pengawasan petugas kolam penangkaran hiu. Apabila Anda ingin berperan dalam pelepasan tukik atau anak penyu, dapat mengunjungi kolam penangkaran penyu. Terdapat puluhan anak penyu yang siap dilepas ke lautan bebas. Kolam penangkaran hiu juga dapat Anda temui di Pulau Menjangan Besar yang bersebelahan dengan
pulau karimun jawa.
|
wisatawan karimunjawa |
Pulau lainnya yaitu Sambangan, Genting, Seruni, Galeang dan Pulau Burung juga tak kalah mempesona. Di Pulau Sambangan Anda dapat menemukan tempat budidaya terumbu karang dan juga ikan kerapu. Lokasi Pulau Sambangan berdekatan dengan Pulau Genting dan Pulau Seruni yang merupakan surganya ikan badut. Jadi setelah mengunjungi Pulau Sambangan lebih efektif jika melanjutkan ke Pulau Genting dan Pulau Seruni.
Di bagian barat Pulau
Karimunjawa terdapat Pulau Galeang, pulau ini sangat indah dengan hamparan pasir putih yang luas. Posisi Pulau Galeang berdekatan dengan Pulau Burung, jadi, jika Anda mengunjungi pulau ini sebaiknya mampir juga ke Pulau Burung untuk snorkeling atau sekedar berenang. Untuk mengeksplorasi itu semua anda bisa menghubungi biro wisata
Karimun Jawa Kita Tour, yaitu agen travel karimunjawa yang murah, menyenangkan, serta terpercaya.