Karimunjawa adalah kepulauan cantik di Jepara itu kini menjadi salah satu destinasi wisata bahari yang banyak disukai oleh masyarakat Indonesia maupun luar negeri. Jika iseng-iseng kamu bertanya kepada seseorang yang ada di sampingmu apakah ia mau kalau diajak liburan ke Karimun Jawa, hampir 100% pasti Dia akan menjawab iya. Itulah
karimun jawa, fenomena wisata lokal yang sedang naik daun.
Selama ini, kita telah tahu kalau ada dua rute yang bisa kita pilih sebagai
akses ke Karimunjawa, yakni via Pelabuhan Jepara serta via Pelabuhan Semarang. Tapi mulai tanggal 23 Agustus 2016 lalu, ada rute baru untuk sampai ke pulau karimunjawa yaitu dari
Pelabuhan Kendal.
Seperti yang diberitakan oleh Kompas, Metro News, Detik Com, dan media portal lain kalau
Pelabuhan Tanjung Kendal di Kabupaten Kendal baru saja membuka penyebrangan ke karimun jawa memakai Kapal cepat Express Bahari. Kapal dengan nama Express Bahari 2C digunakan untuk melayani
penyebrangan rute Kendal – Karimunjawa tiap hari Jumat dan Karimunjawa – Kendal tiap hari Minggu.
Bahari Express merupakan kapal cepat yang sebelumnya sudah melayani penyebrangan ke karimunjawa via Jepara. Kapal ini terdiri atas dua kelas tiket, yakni VIP class dan executive class. Menurut informasi dari akun media sosial Express Bahari, bahwa harga tiket yang dijual sekarang merupakan HARGA PROMO, dengan harga kelas VIP adalah Rp. 210.000,- dan Kelas Executive Rp 175.000,-. Nah apakah anda berminat liburan ke karimunjawa, kalau iya ikut saja
Paket Wisata Karimunjawa lengkap dan murah bersama
KARIMUNJAWA KITA tour travel.